1. Beondaeggi (Larva Ulat Sutera)
Kaya di film horror aja. Ini Larva Ulat Sutera yang direbus atau dikukus dan dijual sebagai jajanan di Korea. Mirip yang di Thailand.
Yang pernah makan rasanya seperti kacang dan sedikit berlemak. Kulitnya seperti kulit udang dan bisa dimakan.
Ada juga yang kalengan. Interested?
Makanan ini bergizi dan mengandung protein tinggi.
2. Sannakji (Gurita hidup)
Pernah ditayangkan di TV. Gurita kecil disajikan hidup-hidup, kadang dipotong-potong, kadang utuh. Biasanya dibumbui minyak wijen dan wijen.
Hati-hati jika makan Sannakji. Harus dikunyah sampai benar2 bisa ditelan, kalau tidak bisa nyangkut di tenggorokan dan akan berakibat fatal.
3. Haejangguk (Aneka macam sup) Sekilas mirip soto Madura.
Disebut juga sulguk biasanya untuk mengurangi pengaruh alkohol atau obat mabuk. Tapi yang membuat aneh adalah konten-nya.
Biasanya sup ini dibuat dari sawi, darah sapi beku atau kalau di Jawa dikenal dengan nama saren (di Jawa Barat biasanya disebut marus), dan sayur mayur dalam kaldu sapi.
Karena aku tidak makan saren, jadi menurutku aneh. Kalau yang masih suka mungkin tidak aneh.
Bosintang
4. Dog meat.Yap, orang korea suka makan daging guk-guk (hiks..hiks teganya..). Di Indonesia juga ada beberapa suku yang suka makan daging ini.
Beberapa masakan dari bahan guk2 :
a. Bosintang, sup kental berisi daging guk2 dan sayuran
b. Gaegogi jeongol, sup daging guk2 di dalam panci besar.
c. Gae Suyuk, daging guk2 rebus.
d. Gaegogi Muchim, daging guk2 kukus dengan bawang daun dan sayuran.
e. Gaesoju, minuman yang dicampur daging guk2 dan rempah Cina seperti jahe, kenari, dan kurma Cina untuk kesehatan.
Tapi sebenarnya menjual daging guk2 ini ilegal di Korea. Biasanya dijual di lokasi tertentu saja.
Dagingnya juga bukan dari guk2 peliharaan, tapi dari peternak guk2 untuk dimakan.
Menurut survey Kementrian Pertanian Korea th 2007, 59% orang Korea berusia dibawah 30th tidak akan mengkonsumsi dog-meat.
5. Jaratang (Sup Kura-kura)
Sup ini cukup mahal harganya, sekitar 70 ribu Won atau 700 ribu Rupiah. Sup ini mungkin untuk sebagian orang biasa aja, tapi menurutku aneh.
Jaratang dimasak dengan rempah herbal untuk meningkatkan stamina pria.
Salah satu penjualnya di Riverside Restaurant, 530-1 Oksan-ri, Sancheong-eup, Sangcheong-gun, Gyeongnam
Source : wiki 1, 2
Hiii....makanannya mengerikan. Ndak heran karena korea memang suka makan daging babi dan juga daging guk-guk.....Ck...ck...ck....
ReplyDeleteTirza saya jadi inget film hello stranger waktu pemeran prianya makan gurita hidup bibirnya ampe bengkak hahahaha
ReplyDelete@ibu-ibu yang suka drama korea, sama dong ..saya juga ibu2 suka drama korea :)
DeleteSannakji memang bahaya lo, banyak yang sampai keselek makan gurita ini. Memang apa susahnya direbus atau digoreng ya? Apa mengurangi khasiatnya haha..
Mungkin kalau makan ini kesannya pemberani kali ya, tapi ngga memikirkan kalau keselek, dan gimana coba kalau gurita itu tetap masih hidup dalam perut kita, terus tentakelnya membelit kesana-sini dan berenang kesana sini?
gleeek...
ReplyDeleteKok makanan korea pada nyeramin yah? ekstrim gitu...
kayaknya bakal kepaksa diet klo tinggal di sana... hee...
Ngga perlu diet lah haha..ngga semua nyeremin, hanya beberapa. Banyak yang enak2, kaya bulgogi, samgyetang, manduguk, dll.
Deletesekarang banyak orang Turki yang imigrasi ke Korea, jd banyak makanan yang kaya kebab tuh di jalan2 sana, ada es krim yang khas Turki juga. Cuma kebabnya dimodifikasi kalau ngga salah tambah kimchi haha..
mba tirza,aku salah satu penggemar sinopsis2mu loh...blogmu juga.
ReplyDeleteaku penasaran,mba tirza tinggal di mana si? ko kaya hafal bgt kbiasaan org Korea
annyonghasseo..pangabsemnida,unnie Tirza...^^'
ReplyDeletengomongin gurita hidup, jd inget biz nonton acara "Tasty trail with Benjamin" di arirang! karena penasaran, aq minta ibu beli gurita kecil di pasar!tp begitu liat langsung bentuk aslinya...g jadi dimakan, ngeri euyyy liat si guri nggliyat2!!! he..he..^^'
Btw, unnie punya sinopsis "Wild Romance" and ""Taming in the heir" yang sekarang gi tayang di KBS World gak?? coz menurutku dramanya baguzz..klo bisa, tolong dibikin sinopsisnya ya Unnie..jeongmal gomapsemnida.. ^________^'
Menurutku, semua makanan di atas aneh. Aigoo.. >.< Kayak gak ada makanan yang lain aja. Hehe,,,
ReplyDeleteAdegan makan gurita hidup itu ada di film Queen of Reversals. Serem mesti makan sesuatu yg masih bergerak2 di dalam mulut...
ReplyDeleteGak tega lihat kura2 yg ada di dalam mangkuk...
Jadi inget acara teve Fear Factors yg salah satu uji nyalinya dgn makan makanan aneh2 :)
Sup kura2 itu kaya yg di masak Han sang gung di drama Dae Jang Geum ya?
ReplyDelete::curcol::
Tirza eonni dari dulu aku fans blog'a Tirza eonnie loh..aku suka banget sama info2 mulai dari makanan sampe kebudayaan2 di korea sana..
aku penasaran deh jgn2 Tirza eonnie tinggal di korea yak ^o^
T__T aaa jadi kalo mau ke korea susah ya cari makanan yang "normal" dalam tanda kutip hahaha....
ReplyDeletekebanyakan makanannya asing di lidah orang indonesia ~huffhtt~~...
hiii
ReplyDeletegurita hidup masih bisa saya terima.
tapi darah, daging guk2 dan kura2?
oh tidak.
apa lagi yg kura2.
no no no.
serem banget deh kak.
Tapi pasti ada makanan lain yang bisa dimakan kita kan? Yang tak menj*j*kan, enak, sehat kalo bisa, dan pastinya Halal!
ReplyDeleteMasa iya mau puasa full selama di Korea --"
@Selyeon, jelas..banyak makanan enak dan halal disana, sayuran, ikan, dan buah melimpah. Nasi hangat dan kimchi aja sudah enak :)
Delete